Desa Cipayung Girang Gelar Skrining Tuberkulosis dengan Portable X-Ray

Skrining tb cipayung girang

Desa Cipayung Girang—Pemerintah Desa Cipayung Girang dan Dinas Kesehatan Puskesmas Megamendung melaksanakan kegiatan skrining tuberkulosis (TBC) sensitif obat (SO) maupun resisten obat (RO) serta faktor risiko lainnya. Kegiatan tersebut dilaksanakan di aula kantor Desa Cipayung Girang, Kabupaten Bogor, pada Selasa (11/03/2025).

Kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB hingga selesai dan dihadiri oleh Kepala Desa Cipayung Girang, Hj. Sri Budi Sayekty, perangkat desa, tim medis Kementerian Kesehatan RI, Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, Puskesmas Megamendung, serta warga masyarakat Desa Cipayung Girang.

Kepala Desa Cipayung Girang menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan strategi untuk menekan angka kasus TBC di masyarakat.

“Gejala penyakit TBC atau disebut diteksi dini yang mana terhubung langsung dengan orang sakit tersebut, dengan kegiatan ini sebetulnya di desa mana aja bisa, tetapi dengan ada nya program ini desa cipayung girang lebih jadi utama untuk pelaksanaan skrining tuberkulosis (TBC) dengan menggunakan portable X-Ray,” jelasnya.

Skiring tb ci[ayung girang
Para Pihak Yang Terlibat, Berfoto Bersama Usai Kegiatan

Pelaksanaan Active Case Finding (ACF) dengan Portable X-ray ini merupakan bagian dari program yang didanai hibah oleh Pemerintah Emirat Arab (PEA) tahun 2025 kepada Kementerian Kesehatan RI. Program ini bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor.

“Dengan program dari Kemenkes RI, nantinya skrining ini akan diperluas ke semua dinas kesehatan, termasuk puskesmas yang berkolaborasi dengan desa. Kebetulan, Desa Cipayung Girang menjadi desa pertama di Kecamatan Megamendung yang mendapatkan kesempatan ini, dengan target 100 peserta,” tambahnya.

Dengan diselenggarakannya kegiatan ini, diharapkan dapat mencegah penyebaran dan penularan TBC, khususnya di wilayah Desa Cipayung Girang.

Penulis : Iwan Setiawan