Desa Cipayung Girang – Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Jawa Barat bekerja sama dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Bogor menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM)—sebuah program pemerintah untuk menyediakan pangan pokok dengan harga terjangkau.
Program ini bertujuan menstabilkan harga pangan, menekan inflasi, dan meningkatkan daya beli masyarakat. Kegiatan dilaksanakan pada Kamis (24/04/2025).
Acara GPM yang terbuka untuk masyarakat umum ini dimulai pukul 07.00 WIB hingga selesai, bertempat di halaman Kantor Pemerintah Desa Cipayung Girang, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor.
Kegiatan ini merupakan salah satu upaya Pemerintah Daerah dalam memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat, khususnya di wilayah Kabupaten Bogor.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Cipayung Girang beserta perangkat desa, ibu-ibu PKK, Karang Taruna desa dan kecamatan, Bhabinkamtibmas, serta unsur perangkat pemerintah lainnya.

Tak hanya itu, Bapak Sekcam Megamendung juga turut hadir dan memberikan apresiasi atas pelaksanaan GPM yang dinilainya sangat membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang jauh lebih murah dari harga pasar.
Antusiasme warga sangat tinggi, terlihat dari banyaknya masyarakat yang hadir sejak pagi hari untuk membeli berbagai kebutuhan pokok dalam program Gerakan Pangan Murah ini.
Penulis : Iwan Setiawan