Desa Cipayung Girang – Pemerintah Desa Cipayung Girang, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka laporan realisasi semester akhir tahun anggaran 2024 dan penetapan Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) Tahun 2025. Kegiatan ini merupakan langkah awal dalam penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP Desa) untuk tahun anggaran 2025 dan diselenggarakan di aula desa Cipayung Girang pada Jumat, (17/01/2025).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Cipayung Girang, Hj. Sri Budi Sayekti, beserta perangkat desa, lembaga desa, RT/RW, Kadus, Lembaga Masyarakat Desa (LMD), PKK, Karang Taruna, Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), kader, Majelis Ulama Indonesia (MUI), tokoh masyarakat, dan warga setempat.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Hj. Sri Budi Sayekti memaparkan kepada seluruh lembaga dan masyarakat mengenai program-program kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Cipayung Girang di bidang pemerintahan, pembangunan, dan pemberdayaan.
Beliau menyampaikan bahwa seluruh program tersebut telah terealisasi hingga 100% dan telah diinformasikan dalam Musdes sebelumnya serta diverifikasi di lapangan. Peserta Musdes pun menyimak secara langsung capaian dari realisasi APBDes 2024.

Selain itu, Pemerintah Desa Cipayung Girang juga menyampaikan perencanaan APBDes 2025 yang telah mengakomodasi seluruh usulan dan perencanaan yang masuk dalam musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang).
Musyawarah Desa ini juga menjadi ajang edukasi bagi masyarakat mengenai pentingnya transparansi dalam pengelolaan anggaran desa. Peserta diberikan penjelasan rinci mengenai program-program yang telah dilaksanakan pada tahun sebelumnya beserta evaluasinya.
Musdes ini merupakan momentum penting untuk menyatukan visi dan misi pembangunan desa, sekaligus memperkuat sinergi antara pemerintah desa dan masyarakat dalam mewujudkan desa yang lebih sejahtera.
Diharapkan, semua usulan dan aspirasi masyarakat dapat terakomodasi dalam rencana kerja yang komprehensif sehingga pembangunan Desa Cipayung Girang dapat berjalan optimal untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Penulis : Iwan Setiawan
Editor : Adeas